MicroStrategy Mengundang Pemegang Saham untuk Membahas Pembelian Lebih Banyak Bitcoin

MicroStrategy Mengundang Pemegang Saham untuk Membahas Pembelian Lebih Banyak Bitcoin

MicroStrategy mengundang pemegang saham utamanya melakukan rapat membahas perluasan rencana penerbitas ekuitas untuk pembelian Bitcoin lebih banyak.

MicroStrategy, sebuah perusahan software ini memiliki 21/21 plan yang menargetkan pembelian $42 miliar Bitcoin dalam 3 tahun. $21 miliar dari penjualan saham, dan $21 miliar dari sekuritas pendapatan tetap.

Pemanggilan pemegang saham telah diajukan oleh MicroStrategy kepada Securities and Exchange Commission (SEC) dengan proxy filling. Mereka akan membahas perluasan rencana penggalangan dana Bitcoin 21/21 plan. Agar menambah fleksibilitas perusahaan dalam menerbitkan saham baru guna mendanai pembelian Bitcoin lebih banyak.

MicroStrategy akan mengajukan dua proposal utama kepada pemegang saham utama dalam rapat.

Pertama, peningkatan authorized class A common stock, yang akan memungkinkan MicroStrategy meningkatkan saham mereka dari 330 juta saham menjadi 10,33 miliar saham. Kedua, peningkatan authorized prefered stock, yang ditingkatkan dari 5 juta saham menjadi lebih dari 1 miliar saham.

Selama bulan Desember 2024 ini, perusahaan memberli 42,162 Bitcoin lebih dari $4 miliar, yang membuat MicroStrategy dan anak-anak perusahaanya telah memiliki 444.262 Bitcoin senilai $43,53 miliar, dengan biaya pembelian rata-rata sekitar $62.257 per BTC.

Menurut MicroStrategy, dana yang telah dikumpulkan oleh mereka hingga Oktober 2024 sudah sebanyak $13 miliar melalui penerbitan saham, dan $3 miliar dari obligasi konversi.

Dalam jangka panjang, MicroStrategy selama 2025-2027 keuntungan akan diproyeksikan mencapai 6% hingga 10%.

Pelaksanaan 21/21 plan berjalan lebih cepat dari yang mereka perkirakan, terlebih dengan adanya proposal ini, yang akan memberikan fleksibilitas lebih luas untuk MicroStrategy dalam mengeksekusi 21/21 plan ini.

Previous Article

FBI dan Agensi Polisi Nasional Jepang Mengungkap Modus Hacker Kripto Korea Utara

Next Article

CoinGecko: "Memecoin" Menjadi Narasi Kripto Paling Populer Tahun 2024

Berlangganan Newsletter

Dapatkan update kripto terbaru langsung di email Anda
Pure inspiration, zero spam ✨