Dalam sebuah kuliah, Mantan Perdana Menteri Thailand, Thaksin Shinawarta, menyampaikan pandangannya tentang pentingnya memahami dan mempelajari mata uang kripto bagi Thailand, agar negaranya terus relevan dengan perkembangan teknologi secara global.
Thailand Perlu Mengerti Era Digitalisasi
Menurut laporan Money and Banking Online, Thaksin tidak menyarankan atau meminta pemerintah Thailand untuk langsung mengadopsi atau membeli kripto tertentu. Namun ia mendorong pemerintah untuk mempelajari teknologi ini dan melakukan eksperimen lanjutan dalam kerangka sandbox regulasi.
Dalam pernyataannya, Thaksin mengatakan:
“Ada begitu banyak cryptocurrency saat ini. Beberapa orang mengatakan bahwa di masa depan, kita akan memiliki lebih banyak mata uang daripada jumlah negara di dunia. Saat ini, rakyat Thailand harus memikirkan dan memahami ini.”
Ia juga menyoroti adanya potensi dampak dari kebijakan perdagangan global. Salah satunya ancaman tarif dari pemerintahan Trump yang baru, yang menggagas ide pembayaran hutang menggunakan Bitcoin.
Thailand melakukan Eksperimen Ekonomi Digital
Thailand telah mengambil beberapa langkah dalam ekonomi digital. Diantaranya ada Regulatory Sandbox Crypto oleh SEC, yang pada Agustus 2024 lalu, SEC Thailand meluncurkan regulatory sandbox bagi penyeda layanan yang terpilih untuk bereksperimen dengan aset digital kripto tanpa resiko hukum. Ini akan mendorong inovasi teknologi kripto di Thailand.
Kemudian ada distribusi Uang Digital dari Pheu Thai, yang merealiasikan janji kampanyenya yang membagikan bantuan sosial sebesar 10.000 baht kepada 45 juta warga Thailand dalam bentuk Uang Digital.
Kasikornbank dari Thailand juga telah menerima lisensi crypto custodian, menjadikannya sebagai institusi pertama dari thailand yang mendapatkannya pada sepetember 2024.
SEC Thailand juga mengusulkan agar dana mutual dan privat dapat mengakses investasi kripto, yang akan mendorong adopsi kripto lebih luas.
Di Thailand juga telah tejalin antara Bank of Thailand, dan Hong Kong Monetary Authority (HKMA) dalam pengujian penyelesaian lintas batas berbasis tokenisasi melalui Proyek Ensemble.
Thaksin berharap Thailand juga bisa terlibat dan tetap kompetitif di industri ini. Thaksin tidak ingin Thailand hanya melihat dan hanya menjadi pengamat.