Investor Besar Dorong Perubahan di Riot Platform, Perusahaan Tambang Bitcoin

Investor Besar Dorong Perubahan di Riot Platform, Perusahaan Tambang Bitcoin

Perusahaan tambang Bitcoin, Riot Platform, kembali didorong oleh para investor untuk melakukan perubahan dalam bisnisnya. Kali ini, perusahaan investasi D.E Shaw, yang mengelola aset senilai $70 miliar, telah membeli saham Riot dan berencana untuk melakukan perubahan strategi, menurut laporan Reuters pada 29 Januari 2025.

Mengapa Investor Menargetkan Riot?

Investor besar seperti D.E. Shaw biasanya melakukan pembelian saham di suatu perusahaan dan mendorong perubahan agar nilai perusahaan meningkat. Namun biasanya mereka lebih suka bernegoisasi diam-diam dengan para eksekutif, tanpa membuat kegaduhan di publik.

Bukan hanya D.E. Shaw perusahaan yang ingin perubahan pada Riot. Ada Starboard Value, yang sebelumnya di akhir 2024, turut membeli banyak saham Riot dan menyarankan agar perusahaannya berubah. Riot diminta jangan berfokus hanya pada penambangan Bitcoin, tetapi juga menggunakan fasilitasnya untuk pusat data kecerdasan buatan (AI).

Saat ini, banyak perusahaan penambang Bitcoin mulai beralih ke AI. Alasannya adalah aktifitas penambangan Bitcoin semakin sulit dan mahal karena ketatnya persaingan dan meningkatnya daya komputasi yang dibutuhkan. Sementara itu, bisnis pusat data untuk AI sedang naik daun dan lebih menguntungkan.

Banyak perusahaan tambang Bitcoin kini mulai menyewakan sebagian daya listrik dan fasilitas mereka ke proyek AI. Dan Riot pun mulai mempertimbangkan strategi ini.

Pada 21 Januari 2025, perusahaan mengumumkan akan menguji kemungkinan mengalihkan 600 megawatt daya listrik di fasilitas Texas untuk AI dan komputasi canggih. Saat ini, fasilitas tersebut menggunakan 400 megawatt untuk menambang Bitcoin.

Tekanan dari investor membuat Riot Platforms harus beradaptasi. Jika perusahaan benar-benar mulai menyediakan layanan untuk pusat data AI, ini bisa menjadi peluang bisnis baru yang lebih stabil dibandingkan hanya bergantung pada penambangan Bitcoin yang semakin kompetitif.

Previous Article

Solana Kuasai Pasar DEX, Semakin Unggul dari Ethereum

Next Article

Tesla Catat Keuntungan $600 Juta dari Bitcoin di Q4 2024

Berlangganan Newsletter

Dapatkan update kripto terbaru langsung di email Anda
Pure inspiration, zero spam ✨