Akun X Cardano Foundation Kena Hack dan Sempat Memposting Link Scam

cardano foundation diretas dan sempat memposting klink scam

8 Desember 2024, akun resmi dari Cardano Foundation di platform x (twitter) telah diretas dan pelakunya memposting sebuat promosi sebuah token scam bernama “ADAsol”. Pelaku mengklaim bahwa Cardano Foundation akan menghentikan dukungannya untuk ADA (token asli Cardano) karena adanya gugatan dari SEC (Securities and Exchange Commission).

Kasus peretasan ini telah dikonfirmasi oleh pendiri Cardano, Charles Hoskinson melalui sosial medianya. Namun sebelum postingan dari peretas itu berhasil di takedown, token ADAsol sempat menghasilkan volume sebesar $500.000 dolar meskipun setelahnya token tersebut anjlok 99%.

Saat ini Cardano Foundation sedang memperbaiki akun X mereka yang telah disusupi. Namun, meski sosial media lain milik Cardano Foundation ini tidak terkena peretasan, pengguna tetap diminta untuk berhati-hati dan jangan mengeklik link apapun hingga update selanjutnya dari X mereka.

Tren Peretasan Akun Resmi di Industri Kripto

Kasus Cardano Foundation ini menamabah daftar insiden peretasan akun x milik organisasi atau tokoh terkenal, beberapa lainnya:

  1. Compound Finance (Desember 2023): Akun sosial media mereka terkena peretasan dan digunakan untuk memposting link pishing. Pelaku juga mempromosikan token COMP palsu. Hingga para user yang mengkilk link tersebubt, kehilangan seluruh asetnya.
  2. Symbiotic (Oktober 2024): Sebuah akun protokol stacking telah disusupi untuk melakukan posting checklist paslu, dengan iming-iming hadiah poin bagi user yang berinteraksi. Padahal link yang dikirim tersebut adalah link pishing untuk mencuri token symbiotic dari user.
  3. Eigenlayer (Oktober 2024): Eigen layer pernah terkena peretasan dan digunakan oleh peretas untuk memposting airdrop palsu.
  4. Wiz Kalifa (November 2024): Akunnya pernah diretas dan digunakan untuk mempromosikan token $WIZ yang disebut token resmi dari Wiz Khalifa, padahal itu scam.

Penting bagi kita untuk waspada dengan link-link yan kita temui di internet, bahkan di akun resmi sekalipun. Pastikan dan selalu double check agar aset kripto anda tetap aman.

 

Previous Article

Kata David Sacks: Bitcoin Dapat Memisahkan Uang dan Negara

Next Article

Harga Token Chainlink Capai ATH!

Berlangganan Newsletter

Dapatkan update kripto terbaru langsung di email Anda
Pure inspiration, zero spam ✨